Langsung ke konten utama

Unggulan

Resep Cara Membuat Roti Isi Sosis

Bahan: - 1500 g tepung terigu tinggi protein/hard wheat/cap cakra - 500 g tepung terigu protein sedang/medium wheat/cap segi tiga biru - 400 gula pasir - 35 g ragi instan/fermipan - 300 g mentega/margarin - 500 ml susu tawar cair - 1 sdt bread improver/pengempuk roti/baker bonus - 400 ml air es/air dingin - 160 g telur - 25 g garam halus Olesan, aduk rata: - 4 butir kuning telur - 4 sdm susu tawar cair - 2 sdt gula halus Isi: 600 g sosis sapi, kerat, goreng. Tiriskan Cara Membuat: Campur tepung terigu dengan ragi instan, gula pasir, bread improver, telur dan garam di dalam mangkuk mixer roti/mangkuk adonan. Jalankan mixer kecepatan 1 selama 2 menit. Tuang air, susu tawar cair. Jalankan 2 menit, hentikan pengadukan dan tambahkan margarin/mentega. Aduk kembali selama 10 menit atau hingga terbentuk adonan yang kalis dan elastis. Bulatkan adonan, letakan di dalam tempat tertutup dan hangat. Fermentasikan/diamkan selama 50 menit atau hingga adonan mengembang dua k

RESEP CARA MEMBUAT RENDANG PARU


Bahan : 
- 750 gram paru yang telah direbus, potong dadu 2 cm
- 1,5 liter santan kental dari 4 butir kelapa
- 200 gram bumbu rendang basah/siap beli
- 1 potong asam kandis
- 1 cm lengkuas, memarkan
- 2 batang serai, memarkan
- 4 lembar daun jeruk
- 4 lembar daun salam
- 1 lembar daun kunyit
- 1 sdt garam, 1/2 sdt merica bubuk
- 2 sdm kecap manis BANGO
- 1 sdt bumbu pelezat serbaguna

Cara membuat :
1.  Paru yang telah direbus potong dadu 2 cm. 
2.  Siapkan wajan campur bumbu rendang, asam kandis, lengkuas, serai, daun
jeruk, salam dan kunyit, didihkan.
3.  Setelah mendidih, masukkan garam, merica, kecap manis BANGO dan bumbu
pelezat serbaguna rasa sapi, kecilkan api masukkan potongan paru, masak
terus hingga kuah mengering dan berminyak dan paru berwarna lebih gelap,
angkat.
4.  Sajikan sebagai pelengkap ketupat. 

Untuk : 6 orang

Komentar

Postingan Populer